• Kamis, 12 Desember 2024
  • Admin

RAPAT MINGGUAN PPS DI LINGKUAN RSUD SITI FATIMAH PROV. SUMSEL

KEJATI SUMSEL - Palembang, Kamis 12 Desember 2024, Kasi IV Bapak Abdul Halim, S.H., M.H., didampingi Kasi Penkum Ibu Vanny Yulia Eka Sari, S.H., M.H. beserta Jaksa Fungsional dan Staf pada Bidang Intelijen mengikuti Rapat Mingguan yang merupakan rangkaian kegiatan Pengamanan Proyek Strategis Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan pada Kegiatan Pembangunan Fisik/Gedung di Lingkungan RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan Tahun Anggaran 2024.

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Pertemuan RSUD Siti Fatimah ini di hadiri oleh Wadir RSUD dan HPPK, Satuan Pengawas Internal RSUD Siti Fatimah, perwakilan dari Inspektorat Provinsi Sumatera Selatan, Dinas Perkim Provinsi Sumatera Selatan dan Penyedia.

Pelaksanaan PPS ini bertujuan untuk mengawasi, menginventarisir dan menanggulangi Ancaman, Gangguan, Hambatan dan Tantangan yang mungkin terjadi sehingga dalam pelaksanaannya dapat berjalan lancar serta sesuai target operasi yang telah ditetapkan oleh tim PPS



@kejaksaan.ri

#kejaksaanri

#kejatisumateraselatan

#menpanrb

#kemenpanrb